Siak – Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto bersama Dandim 0322/Siak LETKOL INF Muhammad Faisal Efendi S.IP, didampingi Kapolsek Tualang AKP Alvin Agung Wibawa SIK melakukan pengecekan Vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kecamatan Tualang Kamis (13/1/22). Kegiatan tersebut untuk mempercepat Vaksinasi bagi anak terutama bagi anak sekolah.
Kegiatan tersebut untuk mempercepat Vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun dan menjaga kekebalan tubuh agar terhindar dari penyebaran Covid-19. Dalam Vaksinasi yang di laksanakan di Perawang, Kapolres Siak menghimbau tetap mematuhi Protokol Kesehatan dengan 5M ( Memakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, Menghindari Mobilitas).
Dalam percepatan tersebut Kapolres Siak menurunkan tim Dokkes dari Polres Siak untuk membantu dalam Vaksinasi anak 6-11 tahun dan dibantu dari Tim Kesehatan Kecamatan Tualang.
Berjalannya Vaksinasi anak tersebut kita juga menurunkan Badut Polisi Lantas yang membuat anak-anak tersebut menjadi senang dan bergembira serta berfoto bersama personil lainnya.
Terpisah Kapolsek Tualang AKP ALVIN AGUNG WIBAWA S.I.K dalam pelaksanaan Vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Kecamatan Tualang dilaksanakan di 2(dua) tempat lokasi yaitu di SD MARSUDIRINI dan SDN 01 Tualang. Kita bekerja sama dengan pemerintah setempat dalam Vaksinasi anak yang dilaksanakan di kecamatan. Vaksin aman dan Halal. Kegiatan tersebut juga kita sudah menempatkan personil Polsek Tualang dan dibantu oleh personil TNI dalam pengamanan Vaksinasi anak tersebut. (MR/RED)
Editor: RB. Syafrudin Budiman SIP