NGAWI , 29 Maret 2024 – Dalam upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di usia produktif antara 15 – 19 tahun, Jasa Raharja Madiun bersinergi dengan Polres Ngawi untuk melaksanakan edukasi kepada para siswa. Edukasi ini dengan materi peran dan fungsi Jasa Raharja dalam kecelakaan lalu lintas dan Safety Riding. Kamis, 28 Maret 2024 Jasa Raharja berkesempatan bertemu dengan 100 an siswa SMKN 1 Ngawi untuk memberikan edukasi .
Rudi Elfis, SE.,MM.,CHCM menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilaksanakan sebagai upaya pencegahan laka lantas di usia pelajar. Dengan memberikan informasi dan edukasi kepada siswa diharapkan mampu meningkatkan kesadaran siswa SMKN 1 Ngawi untuk lebih menjaga keselamatan berlalu lintas. Rudi menambahkan pada tahun 2023 ada 2 murid SMKN 1 Ngawi yang meninggal dunia karena kecelakaan, sehingga kegiatan ini perlu dilaksanakan di sekolah ini. Rudi menyampaikan dalam edukasi ini juga diukur pemahaman siswa akan materi yang disampaikan yang diukur dengan pretest dan posttest kegiatan.
Seluruh siswa antusias dalam mengikuti kegiatan ini, Pemaparan materi tentang safety riding juga disampaikan Satlantas Ngawi. Materi ini untuk membekali siswa tentang tata cara berkendara yang aman. Dengan kegiatan Edukasi ini diharapkan dapat meninimalkan kecelakaan lalu lintas di usia pelajar.