Prosiar, Cianjur – Dua tahun terakhir ini menjadi hal yang sangat membuat kita sulit untuk bersilaturahmi karena pandemi Covid-19 melanda negeri ini, karena berbagai macam peraturan pemerintah yang ditetapkan agar menekan peningkatan penyebaran covid-19.
Pada selasa (17/5/22) Presiden Joko Widodo mengumumkan kebijakan terbaru tentang penggunaan masker. Jokowi izinkan lepas masker ketika beraktivitas di ruangan terbuka.
Pertama, pemerintah memutuskan untuk melonggarkan kebijakan pemakaian masker. Jika masyarakat sedang beraktivitas di luar ruangan atau di area terbuka yang tidak padat orang, maka diperbolehkan untuk tidak menggunakan masker,” kata Jokowi dalam video di akun Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (17/5/2022).
Dalam kunjungan Kepala Desa Sindangsari Rina Hadi Sartika dan Jajarannya pada kamis(19/5/22) juga menanggapi hal baik ini “Semoga tahun ini Covid-19 berakhir dan tidak ada lagi pandemik”, ujarnya.
Dalam pidatonya Rina menyampaikan mohon maaf kepada masyarakat RW 06, karena selama dua tahun beliau di lantik menjadi kepala Desa Sindangsari baru hari ini dapat bersilaturahmi tatap muka dengan masyarakat RW 006 “saya mohon maaf selama dua tahun menjabat, baru hari ini dapat bersilaturahmi, mungkin semuanya belum bisa menikmati hasil kerja selama saya menjabat”, ucapnya pada Kamis (19/5/22).
Kehadiran Kades dan perangkat desa di masyarakat RW 006 pada kamis(19/5/22) di sambut hangat oleh masyarakat, serta masyarakatpun menyampaikan kritik dan saran yang baik untuk Kepala Desa.
Dlam kunjungan perangkat desa ini bukan hanya sekedar berkunjung dan silaturahmi saja namun juga membahas beberapa hal yang sangat penting yakni Tingkat Keamanan, Tata Wilayah yang lebih baik, Program Kerja, Infrastruktur, serta Toleransi Antar Umat Beragama. Terkhususnya Infrastruktur Rina mengatakan “untuk perbaikan akses jalan yang sudah waktunya di perbaiki, mohon doa dan dukungan dari masyarakat”, ucapnya.
Selain Kepala Desa, acqara ini juga di hadiri oleh Sekdes (Sekretaris Desa), Sersan Satu Awan Gunawan – Babinsa Sindangsari, Ketua RW 006, dan perangkat lainnya.
Wawan Gunawan, berpangkat Sersan Satu Sebagai Babinsa Desa Sindangsari juga menyampaikan dua hal yakni ” Silaturahmi, dan toleransi antar umat beragama”.
“selama saya dua tahun berada di sindangsari tidak ada hal-hal yang negativ yang berkaitan dengan hal ini, namun beberapa waktu lalu ada kesalahpahaman antara laporan masyarakat mengenai kehadiran Lembaga Sosial Yayasan Paguyuban Cikahuripan Nusantara yang berlokasi di Kp. Seuseupan, dimana ketika saya mendapatkan laporan langsung saya mencoba membuktikan laporan tersebut dan ternyata itu adalah sebuah kesalahpahaman, antara laporan dan Lembaga tersebut, namun masalah ini sudah selesai dan sudah diselesaikan dengan baik”.
Wawan juga menegaskan “agar kedepannya ketika terjadi suatu konflik agar dapat diselesaikan dengan baik, bukan berteriak-teriak dan saling menyalahkan, yang terpenting adalah komunikasi agar tidak ada kesalah pahaman yang berujung hal negativ”, tutupnya. (red)