Irmepsi Nonaktifkan Ketua Harian, Evaluasi Pengurus Akan Dilakukan

Irmepsi Nonaktifkan Ketua Harian, Evaluasi Pengurus Akan Dilakukan

Jakarta, 21 April 2025 — Ikatan Relawan Merah Putih Prabowo (Irmepsi) mengambil langkah strategis dengan menonaktifkan jabatan Ketua Harian. Ketua Umum Irmepsi, H. Najamudin, menyampaikan bahwa keputusan ini diambil sebagai bagian dari evaluasi internal terhadap struktur organisasi yang masih terbilang baru.

“Organisasi kita masih dalam tahap awal pembentukan dan pemantapan. Kami merasa perlu mengevaluasi kembali apakah posisi Ketua Harian memang sudah diperlukan saat ini,” ujar H. Najamudin kepada media.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa apabila hasil evaluasi menunjukkan posisi tersebut memang penting untuk menunjang kinerja organisasi, maka Irmepsi akan segera mencari kandidat terbaik yang dapat mengisi jabatan tersebut.

Langkah ini dinilai sebagai bentuk keseriusan Irmepsi dalam menjaga soliditas organisasi dan memperkuat barisan relawan dalam mendukung visi dan misi Prabowo Subianto ke depan.

Irmepsi terus berkomitmen untuk menjadi wadah relawan yang profesional dan responsif terhadap dinamika politik nasional, dengan mengedepankan semangat persatuan dan pengabdian kepada bangsa.