Minggu Berkah Polres Puncak Jaya Hadir di Gereja Katholik St. Petrus Mulia dan GKI Bethel

Puncak Jaya – Sebagai salah satu wujud kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat, Kepolisian Resor Puncak Jaya menggelar kegiatan Minggu Berkah pada 2 lokasi yakni Gereja Katholik St. Petrus Mulia dan Gereja GKI Bethel Mulia, Minggu (28 Januari 2024).

Dalam pelaksanaan kegiatan Minggu Berkah yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Puncak Jaya Kompol Sarifudin Ahmad bersama Para PJU dan Personel Polres Puncak Jaya pagi tadi, sebanyak 350 Snack dibagikan kepada seluruh jemaat Gereja Katholik St. Petrus dan Gereja GKI Bethel Mulia.

Tampak raut wajah kebahagiaan terpancar dari anak-anak takkala para personel Polres Puncak Jaya hadir dan membagikan snack kepada mereka.

Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H saat dikonfirmasi mengatakan bahwa Program Minggu Berkah ini merupakan program dari Bapak Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri, S.I.K untuk membagikan bantuan ataupun tali asih dan snack kepada seluruh masyarakat khususnya pada hari ini kami membagikan ratusan snack kepada seluruh jemaat Gereja Katholik St. Petrus dan GKI Bethel Mulia.

Lebih lanjut orang nomor satu di Kepolisian Resor Puncak Jaya ini juga menambahkan bahwa untuk kedepannya program Minggu Berkah ini akan terus kami selenggarakan di berbagai lokasi khususnya pada gereja-gereja yang ada di Kota Mulia.

” Kami juga berpesan kepada seluruh masyarakat terkhusus jemaat Gereja Katholik St. Petrus dan GKI Bethel Mulia untuk bersama-sama dengan kami menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif terutamanya menjelang Pemilu 2024 ini ” tutup AKBP Kuswara. (*)