Bulan Purnama Datang, Tjokorda Sutedja Pemayun Membuat Festival Budaya Di Puri Pemayun Sidemen.

Bali, Jumat (18/03/2022) Perayaan menyambut bulan purnama kali ini Raja Karang Asem Tjokorda Sutedja Pemayun membuat festifal seni budaya dan adat bali. Walaupun acara masih dalam pandemi, akan tetapi kita tidak boleh vakum dan diam untuk membuat acara ini.

“Kita harus optimis dan tetap terus bersemangat dalam menjalankan program untuk masyarakat khususnya dibali,” ujar Tjokorda.

Dalam menyambut bulan purnama ini masyarakat meramaikan dengan mendatangi puri-puri dengan membawa aneka sesajen dan bunga yang dihiasi janur untuk menghormati para dewa.
Ritual bulan purnama ini diisi dengan doa,musik gamelan,tarian dan kegiatan sosial.

“Rangkaian upacara dikuil ini
dan ritual pemurnian diri dari umat hindu dengan mengunakan air suci, asap dupa,kelopak dan bulir padi,” terangnya.

Purnama dianggap sebagai hari suci di bali,karena dipercaya dewa-dewi turun kebumi dan memberikan restunya. Umat hindu dibali juga mempercayai purnama,sebagai waktu yang ideal untuk penyembuhan dan bimbingan serta melakukan perbuatan baik.

Tjokorda Sutedja Pemayun juga yakin dengan doa dan ritual purnama ini perekonomian masyarakat bali akan kembali hidup dengan harapan dibukanya turis asing bisa masuk kembali kembali. (srdj)

Editor: Gus Din